Warna cat pada bagian sepeda motor menjadi sebuah estetika dan daya tarik secara tampilan visual. Dalam kondisi yang baik, tampilan cat sepeda motor akan menambah rasa percaya diri penggunanya saat berkendara. Pada umumnya, cat pada sepeda motor terdiri dari dua jenis, diantaranya cat metalik atau glossy dan cat dengan tekstur matte atau doff.
Pada cat bodi sepeda motor yang glossy memiliki ciri khas tekstur yang halus serta tampilan yang mengkilap dan bersih. Berbeda dengan cat doff yang minim perawatan, penggunaan cat glossy pada sepeda motor harus mendapat perawatan ekstra.
Permukaan bodi sepeda motor dengan cat glossy rawan terkena kendara, seperti cepat pudar jika sering terkena matahri secara langsung dan jika terkena goresan maka akan lebih terlihat bekasnya. Namun, kendala tersebut tidak akan terjadi jika Brosis lakukan langkah dengan beberapa tips berikut.
1.Rutin menjaga kebersihan sepeda motor
Sepeda motor yang memiliki tampilan cat glossy agar tetap awet adalah dengan menjaga kebersihannya. Pertama bisa mencucinya secara rutin, tapi yang harus diperhatikan adalah hindari penggunaan detergen sebagai sabun pencuci motor karena partikel pada detergen memiliki kandungan asam dan bersifat koriosif terhadap cat. Untuk mendapatkan hasil maksimal, selalu gunakan sabun atau sampo khusus untuk membersihkan sepeda motor.
Titik-titik air bekas cucian biasanya akan meninggalkan bercak noda ketika kering, dan pada permukaan cat bodi sepeda motor berwarna glossy, bercak tersebut akan sangat mudah sekali terlihat. Untuk itu, Setelah mencuci sepeda motor selalu bilas menggunakan air bersih lalu kemudian keringkan menggunakan kain lap bersih atau kanebo/kain mikro fiber.
Selalu membawa kain lap bersih atau kanebo/kain mikro fiber saat berkendara, Brosis bisa menyimpannya di konsol boks atau di dalam bagasi, karena peralatan tersebut berguna ketika sepeda motor mendapat kotoran bisa langsung di lap terlebih dahulu untuk sementara.
2. Simpan sepeda motor di tempat yang aman
Cat glossy akan terlihat lebih mengkilap ketika terkena sinar matahari, namun jika dibiarkan dan sering dilakukan dalam jangka waktu lama, sinar matahari langsung bisa berpotensi menyebabkan cat bodi sepeda motor menjadi pudar dan kusam. Bukan hanya sinar matahari, air hujan juga menjadi salah satu penyebab hal tersebut terjadi.
Untuk itu cara yang tepat adalah dengan memiliki lokasi parkir yang aman dan terlindungi. Disarankan memilih tempat parkir indoor atau tertutup, agar sepeda motor terlindung secara maksimal dari terpaan sinar matahari langsung atau juga kondisi cuaca lainnya seperti hujan.
3. Gunakan cairan pengkilap
Saat ini banyak dijual cairan khusus untuk perawatan bodi sepeda motor yang menggunakan cat glossy. Ada yang berupa cairan atau juga wax, tentunya memiliki manfaat agar tampilan warnanya lebih mengkilap, dan biasanya memiliki formula warna cat lebih awet dan juga terhindar dari partikel debu yang menempel dalam jangka waktu tertentu.
4. Gunakan kaca film
Kaca film atau skotlet tentunya menjadi alternatif pilihan untuk melindungi cat bodi sepeda motor. Kaca film memiliki beragam warna, Selain sebagai pelindung cat bodi sepeda motor, skotlet juga bisa digunakan sebagai media modifikasi.
Disarankan menggunakan varian warna clear atau transparan atau skotlet yang memiliki tampilan warna sesuai dengan warna asli sepeda motor yang juga tertera pada data yang terdapat di STNK.