Akhir pekan kemarin Sirkuit Bukit Peusar Tasikmalaya menggelar putaran ketiga OnePrix 2023 pada hari Sabtu dan Minggu (8-9/7). Dan selaku tuan rumah, Komunitas Honda Tasikmalaya (KHOTAK) ikut memeriahkan event balap motor paling bergengsi di Indonesia tersebut dengan beberapa acara menarik.

Dimulai dengan rolling city dengan berkeliling kota Tasikmalaya menggunakan sepeda motor dengan melakukan start dari halaman Balai Kota Tasikmalaya hingga finish di sirkuit bukit peusar dimana acara tersebut dilaksanakan.

Event tersebut diikuti oleh sekitar 100 peserta yang merupakan perwakilan dari berbagai komunitas yang tergabung dalam paguyuban Komunitas Honda Tasikmalaya (KHOTAK) seperti salah satunya dari HAI (HONDA ADV INDONESIA) chapter Tasikmalaya dan sebagian dari komunitas OKINAWA.

Tak hanya itu event ini juga diikuti oleh peserta dari luar daerah seperti dari komunitas Honda CBR Club dari Bogor dan juga Depok.

Bro Dian selaku ketua umum Komunitas Honda Tasikmalaya mengatakan "Sebagai tuan rumah yang baik kita ingin ikut memeriahkan event balap motor ini. Untuk itu kita melakukan rolling city untuk mengkampanyeukan sekaligus mengajak warga untuk menonton keseruan acara balap yang digelar di sirkuit kebanggan kita, di sirkuit Bukit Peusar Tasikmalaya"

Pada gelaran OnePrix putaran ketiga kemarin, dua pebalap binaan PT Daya Adicipta Motora (DAM) dari tim Honda Daya Jayadi Racing Team Abimanyu Permadi dan Muhammad Badly menyuguhkan penampilan terbaiknya dan bahkan berhasil mendapatkan poin dan podium.

"Tidak hanya untuk menonton acara nya kita juga mengikuti program NGOBRAS di isi oleh nara sumber dari berbagai sponsor juga pemberian hadiah berupa doorprize yang menarik buat para peserta" ungkapnya.