Salah satu komponen dalam proses pembakaran pada sepeda motor injeksi adalah throttle body. Komponen ini berfungsi untuk mengatur volume udara yang masuk ke ruang pembakaran. Bila komponen ini kotor, bisa mengganggu kinerjanya dan akan memengaruhi kinerja mesin. Untuk itu pembersihan perlu dilakukan, salah satunya bisa menggunakan Throttle Body Cleaner.

Performa motor yang nyaman dan bertenaga maksimal membuat pengendara sepeda motor bisa menikmati sensasi berkendara. Jika performa motor menurun, tenaganya akan berkurang dan konsumsi BBM jadi lebih boros.

Berikut ciri-ciri throttle body sepeda motor bermasalah:

Performa mesin menurun:

Tanda pertama yang dapat langsung dirasakan pengendara sepeda motor adalah performa mesin menurun. Ketika tuas gas dipuntir, akselerasi sepeda motor tak lagi responsif dan kecepatannya tak maksimal atau kinerja mesin terasa berat.

Jika mengalami hal tersebut, segerala bawa sepeda motor ke bengkel AHASS terdekat untuk melakukan pengecekan secara menyeluruh melalu teknisi yang ahli dan terpecaya.

Tarikan Mesin brebet:

Ketika tuas gas dipuntir hingga putaran penuh, raungan mesin terdengar brebet jadi salah satu indikasi bahwa throttle body kotor. Jika kotorannya cukup banyak, tenaga mesinnya bisa hilang sekejap lalu muncul lagi.

Untuk mengatasi kondisi ini, pemilik sepeda motor bisa membersihkan throttle body sendiri di rumah menggunakan Throttle Body Cleaner. Jika tak bisa melakukan sendiri, segera bawa sepeda motor ke bengkel AHASS terdekat untuk membersihkan seluruh komponen yang ada pada Throttle Body agar mesin kembali bertenaga dan responsif.

Suhu mesin panas berlebih (overheat):

Kotoran yang mengganggu kinerja throlle body akan berimbas pada proses pembakaran. Imbasnya performa mesin tak maksimal meski mesin telah bekerja keras.

Kondisi tersebut bisa membuat mesin mengalami panas berlebih atau overheat. Jika dibiarkan dalam waktu lama, komponen mesin bisa mengalami kerusakan lebih serius dan biaya perbaikan jadi lebih tinggi.

Untuk menjaga performa mesin sepeda motor tetap optimal, mesin tidak brebet dan konsumsi bbm lebih efisien, lakukanlah perbaikan dan perawatan secara rutin di bengkel AHASS terdekat untuk mendapatkan penanganan langsung oleh tenaga ahli.

Sumber : https://www.astra-honda.com/article/throttle-body-cleaner