Bukan hanya menjadi pelopor motor sport adventure turing 150cc pertama di Indonesia, Honda CB150X juga hadir dengan beragam keunggulan desain, fitur dan juga teknologi yang diusungnya.
Honda CB150X dibekali mesin terbaru 150cc DOHC berpendingin cairan dengan transmisi 6-percepatan dengan power maximum 11,5kW/9.000rpm dan torsi maksimum di angka 13,8Nm/7.000rpm.
Sesuai karakternya yang merupakan motor petualang, mesin baru yang diusungnya mampu menghadirkan performa berkendara yang powerfull dan responsiveterutama pada putaran tengah pada kontur jalan berbatu dengan kecepatan maksimum hingga 114km/jam dan akselerasi 0-200 meter 10,9 detik.
Memperkuat kesan outstanding adventure sport bike, model ini dibekali beragam fitur-fitur penunjang untuk pengguna seperti windscreen berukuran tinggi. Untuk kemudahan berkendara, full digital panel meter hadir dengan tampilan layar besar berkesan tangguh mampu menampilkan berbagai informasi antara lain gear position, konsumsi bahan bakar rata-rata A dan B, konsumsi bahan bakar instan, dan penunjuk waktu.
Salah satu bagian yang paling unik dari Honda CB150X adalah bagian front cowl atau moncong depan yang memiliki desain duck fender untuk memperkuat identitas adventure touring pada model ini. Fitur yang bentuknya seperti paruh burung ini ternyata bukan hanya menunjang tampilannya menjadi lebih gagah dan berkelas, tapi ternyata juga memiliki fungsi.
Sub Department Head Technical Service PT Daya Adicipta Motora (DAM), Ade Rohman mengatakan tidak hanya untuk menunjang penampilan gagah dan karakter motor adventure saja, fitur duck fender juga memiliki beberapa fungsi.
"Fungsi dari Duck Fender Honda CB150X salah satunya adalah untuk menahan cipratan atau loncatan air dan lumpur ketika mendapati daerah becek atau berlumpur yang ditimbulkan dari ban depan sehingga tidak sampai mengenai lampu depan atau tubuh pengendara" terang Ade.
Dikarenakan berbeda dengan motor Honda lainnya yang biasanya digunakan di jalanan perkotaan atau city riding, Keunggulan Honda CB150X di desain tak hanya untuk dipakai city riding saja tapi bisa bisa digunakan di luar kota, atau di kondisi jalanan penuh jalan berlubang, berlumpur, genangan air atau juga jalanan rusak, sehingga desain duck fender ini menjadi salah satu pendukungnya.
"Ketika berkendara di malam hari, desain duck fender juga sangat berguna untuk melindungi bagian lampu depan dari lumpur dan air sehingga tetap dapat menerangi jalan yang di lalui dengan nyaman tanpa terkendala" tambahnya.
Untuk menunjang karakteristik tampilan motor adventure, Honda CB150X juga ditambah penggunaan tapered handlebar dengan posisi handlebar yang tinggi membuat pengendara semakin gagah dan nyaman dengan posisi tegak yang ergonomis. Desain shroud dan cover tangki bahan bakar yang lebar memberikan tampilan yang lebih kokoh dan terkesan Mogelook.