Salah satu keunggulan dari produk baru Honda ADV160 adalah fitur shockbreaker belakang ganda yang menggunakan model tabung atau Twin Subtank Rear Suspension.
Fungsi utama shock breaker adalah untuk meredam getaran ketika sepeda motor melintasi kondisi jalan bergelombang, dan memberikan traksi lebih baik saat menikung. Dan khusus untuk Honda ADV160 menggunakan model shockbreaker ganda tipe tabung. Dan model ini secara ekslusif hanya digunakan untuk Honda ADV160 saja, sedangkan untuk model skutik Honda pada umumnya masih menggunakan tipe single tube biasa.
Secara tampilan membuat Honda ADV160 terkesan tangguh dan kokoh, dan secara fungsi suspensi jenis ini pun tentunya memiliki keunggulan. Terutama saat digunakan di lintasan bergelombang, model suspensi tabung lebih baik rebound-nya ketimbang model suspensi biasa, apalagi Honda ADV160 dirancang untuk digunakan tak hanya digunakan di jalanan perkotaan yang beraspal tapi juga bisa dibawa ke lintasan jalanan yang gak rata, sehingga dengan model suspensi tipe Subtank bisa mengakomodir kebutuhan untuk digunakan semi off road sesuai konsepnya yang bergaya skutik adventure.
Cara kerja model shockbreaker subtank ADV160 juga berbeda, jika model suspensi single tube yang biasa digunakan pada skutik biasa oli dan udara berada di satu ruangan di dalam inti tabung suspensi yang dipisahkan dengan tekanan, sedangkan untuk model subtank, udara dan oli terpisah dan tidak menyatu.
Oli berada dibagian inti dalam shock breaker dibagian tengah sedangkan udara berada terpisah dibagian tabung yang berada diatas. Kelebihannya, jika pada suspensi model single tube biasa oli dan udara yang bercampur bisa menimbulkan gelembung udara di area piston yang mengganggu stabilitas performa, dan hal tersebut tidak akan terjadi pada model subtank karena bagian oli dan udara keduanya terpisah tidak tercampur.
Dari ukurannya, panjang suspensi belakang sub tank ADV160 mencapai 395 mm dengan jarak main travel 120mm, lebih panjang jika dibandingkan PCX 160 yang hanya 350mm. Sehingga itulah yang menjadi kelebihan dari suspensi ADV160, selain lebih panjang dan pakai model sub tank yang membuatnya lebih nyaman ketika dipakai untuk aktifitas semi off road juga memiliki tampilan yang kokoh sehingga terkesan tangguh.