Seiring dengan perkembangan jaman, sepeda motor kini semakin canggih dan modern. Seperti produk sepeda motor Honda, jika dulu fitur Honda Smart Key system hanya tersedia di sepeda motor berkapasitas besar seperti Big Bike atau motor premium lainnya, kini fitur tersebut tersedia di sepeda motor matic Honda di kelas 110cc dan 125cc.
Seperti New Honda Vario 125 tipe CBS-ISS contohnya, Satu-satunya sepeda motor matic bermesin 125cc ini juga semakin canggih dengan kehadiran Honda Smart Key System. Fitur anti maling dengan keamanan yang canggih ini membuat New Honda Vario 125 lebih terkesan premium dan berkelas.
Buat Brosis pengguna New Honda Vario 125 tipe CBS-ISS terbaru, ada yang harus diperhatikan terkait penggunaan Honda Smart Key System, diantaranya.
Yang pertama, brosis akan mendapatkan 4 item ketika melakukan pembelian New Honda Vario 125 tipe CBS-ISS, diantaranya 2 pcs remote Honda Smart Key System yang sudah terdapat baterai didalamnya, lalu ada Emergency Key, dan satu lagi ID Tag.
Saat berkendara yang harus dibawa adalah hanya 1 pcs Remote saja, jangan dibawa ketiga item lainnya secara bersamaan, jadi harap disimpan di rumah atau di tempat yang menurut brosis aman. seperti Emergency Key. benda kecil yang bentuknya panjang dengan bulatan dibagian ujungnya ini berfungsi untuk membuka kunci jok yang posisinya disamping knob Honda Smart Key. Benda ini hanya digunakan saat kondisi darurat seperti saat remote hilang atau kehabisan baterai,
ID Tag juga jangan dibawa saat berkendara, dan harus disimpan di tempat yang aman seperti. Benda yang berisi barcode rahasia ini diperlukan saat mendaftarkan remote baru ketika remote yang digunakan sebelumnya hilang atau rusak.
Harus diperhatikan juga saat berkedara, remote Honda Smart Key System harus disimpan di saku jaket, celana atau tas yang brosis bawa, sangat disarankan untuk jangan di simpan di bagasi atau di bagian inner rak, karena berpotensi lupa atau tertinggal.
Dan untuk menjaga baterai remote Honda Smart Key brosis awet, maka setiap selesai menggunakan sepeda motor harap untuk mematikan tombol remot saat tidak digunakan.