Berkendara dengan jarak dekat maupun jauh, tentunya harus selalu pastikan sepeda motor dalam kondisi baik dan prima. Dan sebagai langkah antisipasi, pengendara disarankan untuk membawa beberapa tool kit atau perkakas yang sangat berguna jika terjadi kondisi darurat seperti permasalahan teknis pada sepeda motor.

Ada beberapa tool kit yang cukup penting dan sangat dibutuhkan dalam kondisi darurat dan disarankan untuk selalu dibawa saat berkendara, diantaranya Obeng, Kunci busi, Kunci pas, Kunci L, Tang, Baut cadangan, Selotip dan satu lagi yang tak kalah pentingnya adalah Cable Ties.

Cable Ties atau yang biasanya disebut rivet merupakan sebuah tali pengikat yang terbuat dari bahan plastik nylon yang kuat sehingga dapat mengikat dengan kuat. Tali ini memiliki bagian yang bergerigi agar nantinya bisa mengunci dan mengikat lebih erat.

Cara menggunakannya pun cukup mudah, hanya dengan memasukkan ujung pengikat kabel melalui bagian pengunci persegi, lalu tarik pengikat melalui kepala utama untuk mengatur panjang. Cable ties juga memiliki beragam ukuran untuk menyesuaikan kebutuhan.

Alat ini sangat penting bagi pengendara terutama saat melakukan perjalanan jauh. Dimana alat ini sangat berguna sebagai solusi memperbaiki kerusakan yang bersifat sementara dan tidak permanen, sehingga bisa sebagai langkah antisipasi dalam keadaan darurat.

Lantas, apa saja fungsi cable ties untuk sepeda motor? Berikut diantaranya.

Pengikat kabel

Sesuai namanya, Cable ties merupakan alat untuk mengikat kabel yang menjadi bagian sepeda motor. Baik itu kabel bodi, kabel kopling, selang rem, dll. Alat ini membuat jalur kabel menjadi lebih rapi sehingga terhindar dari potensi kerusakan seperti terbentur komponen lain, kabel terputus atau korsleting listrik.

Pengganti baut sementara

Saat perjalanan terkadang sering terjadi hal yang tidak diinginkan, seperti baut terjatuh sehingga beberapa komponen seperti misal plat nomor terlepas dari dudukannya. Jika pengendara tidak memiliki baut cadangan, maka langkah antisipasi dengan mengikat plat nomor menggunakan cable ties sehingga, plat nomor dapat terpasang untuk sementara waktu.

Langkah tersebut juga bisa digunakan pada komponen lain ketika mengalami kondisi dimana baut terlepas saat di perjalanan. Seperti contoh baut pada bodi, cover stang atau bagian lainnya pada sepeda motor.

Penyambung plastik bodi

Saat mengalami kecelakaan atau kondisi dimana bodi plastik sepeda motor pecah, terbelah, terlepas atau mengalami kerusakan lainnya. Solusi yang biasanya dilakukan dalam kondisi darurat adalah dengan menyambung plastik bodi tersebut menggunakan cable ties.

Prosesnya cukup mudah, pengguna hanya butuh membuat lubang di kedua sisi plastik bodi untuk memasukan tali cable ties untuk menyambungkan kedua komponen plastik yang terbelah tersebut sehingga membentuk bodi untuh seperti semula.

Dan cable ties juga sangat bermanfaat untuk menyambut beberapa komponen lain, seperti wingker atau lampu sein motor sport yang terputus, cop busi yang longgar, bahkan dalam beberapa kasus sering ditemui pengendara juga menggunakan cable ties untuk menyambung mata rantai yang terputus untuk sementara.

Tapi harus selalu diingat jika cable ties digunakan hanya bersifat sementara, disarankan untuk mengganti komponen yang rusak dengan yang baru agar terhindar dari kerusakan yang lebih parah, atau potensi komponen terjatuh saat di perjalanan. Selalu lakukan perawatan dan service di bengkel AHASS agar sepeda motor selalu dalam kondisi prima dan terhindar dari gejala kerusakan. Gunakan layanan booking service untuk layanan bebas antri.